GTA - Games Sadis dan Anarkis

Posted by idel blogger


Game memang identik dengan anak-anak. Kegembiraan mereka terwakilkan oleh sensasi ketika memainkan permainan tersebut. Tapi tidak dengan GTA. Sebuah game yang sejatinya tidak begitu baik bagi pertumbuhan mental anak Anda.

GTA - Bukan untuk Anak Anda

Hati-hati apabila anak Anda tiba-tiba mengucap kata 'prick'. Anda pasti sangat asing dengan kata itu bukan? Tahukah Anda bahwa kata 'prick' itu artinya kurang lebih adalah penis, semacam umpatan paling kasar dalam bahasa Inggris. Hal yang mungkin lebih membuat Anda terkejut adalah kata-kata kasar tersebut terdapat dan seringkali diucapkan dalam sebuah game. Nama game tersebut adalah GTA.
Anda yang tidak tahu menahu darimana asal kata itu pasti tidak pernah menduga bahwa anak Anda mendapatkannya ketika ia tengah bermain. Melakukan suatu hal yang disukainya. Ya, kata-kata itu akan mudah ditemui dalam permainan bernama GTA ini.
Ketika mengucapkan kata umpatan tersebut, anak Anda bisa jadi tidak mengetahuinya. Ia hanya menirukan apa yang didengar. Jika sudah demikian, yang perlu Anda lakukan adalah mengganti permainan GTA dengan permainan lain yang tidak kalah seru. Tentu saja jika di rumah memang menyediakan permainan GTA sebagai hiburan anak.
Anak lelaki memang cenderung lebih antusias untuk memainkan game yang terkesan macho. Menantang adrenalin dan sepertinya memang sudah naluri seorang lelaki. GTA yang secara tampilan memang sangat pria tentu saja mudah menarik perhatian anak Anda. Hal ini diperparah dengan ketidaktahuan Anda mengenai permainan seperti apa GTA itu.
Jika Anda jeli dan mau sedikit mencari tahu, kode yang menyiratkan bahwa permainan GTA ini tidak cocok bagi anak-anak sudah sangat jelas. Permainan ini memiliki nama lengkap Grand Theft Auto. Nama tersebut ternyata mengacu pada istilah salah satu tindak kriminal, yaitu tindakan pencurian mobil.
Hal tersebut sebenarnya bisa dijadikan tuntunan, karena biasanya, ketika akan menamai sesuatu, hal tersebut disesuaikan dengan apa yang terkandung di dalam. Jadi penamaan GTA ini sebenarnya juga sudah dipikirkan secara matang oleh pihak produsen.

GTA - Games untuk Anda yang Dewasa


Melihat fenomena dampak buruk yang diberikan oleh GTA kepada anak-anak, rasanya pas jika game ini dikategorikan sebagai game dewasa. Jangan salah, orang dewasa juga membutuhkan game sebagai sarana penyegaran pikiran yang sudah mulai kusut.
Berbagai kesibukan yang datang dari pekerjaan memungkinkan Anda untuk stres. Bermain sebentar dengan game kesayangan dijamin akan membuat Anda segar kembali. GTA bisa dijadikan salah satu pilihan. Tertarik? Coba saja!
GTA merupakan salah satu game asal Inggris. Dikembangkan oleh Edinburgh di bawah pengawasan Rockstar North dan diterbitkan oleh Rockstar Games. Di negara asalnya, game yang dirancang oleh Zachari Clarke ini  mendapatkan banyak sekali penghargaan. 
‘Jagoan’ dalam GTA yang diperkenalkan Games Creator Dave Jones dari Inggris itu memang para penjahat. Tokoh protagonisnya jelas-jelas kriminal, semacam anggota Mafia, anggota geng motor, residivis obat bius, mucikari, pengacara korup, bisnismen korup, bintang porno, dan sejenisnya.
Sementara yang jadi antagonis alias tokoh jahat dalam GTA ini adalah  para polisi dan abdi hukum lainnya. Tugas para ‘jagoan’ itu, agar level games meningkat dan bisa dimainkan selama mungkin, adalah membunuh, memperkosa, mencuri, merampok, membuat film porno, menghancurkan fasilitas kota, menyiksa dan menganiaya, serta melakukan kegiatan biadab lainnya.  
Sementara bila jagoannya itu kalah dalam GTA ini, mereka  hanya dimasukkan ke dalam rumah sakit, atau dipenjara untuk dibebaskan. Lantas berkeliaran kembali dan bikin onar, dengan segala macam senjata standar NATO atau Pakta Warsawa, yang mengerikan efeknya bila sudah digunakan.
GTA memang game yang unik. Memainkannya membutuhkan mental yang kuat, jika tidak bisa jadi hal tersebut dapat memengaruhi perilaku Anda sehari-hari. Tindak kriminal dianggap lumrah, dan tidak menutup kemungkinan untuk dipraktikkan dalam kehidupan nyata.
Segala tindak kriminal tersebut diimajinasikan secara lebih pada GTA ini. Diiringi dengan efek mengerikan akibat kegiatan kriminal yang dilakukan. Tingkat kesadisannya, bisa membuat Anda kaget. Bagaimana tidak jika yang diperlihatkan adalah kepala hancur, tangan putus, suara sabetan benda tajam yang menyayat, dan genangan darah diperlihatkan beberapa saat.
Apa yang ada dipikiran para pembuat games GTA ini? Yang jelas, sebaiknya ditanyakan pula para juri yang menyerahkan piringan emas Games of The Years pada penganugerahan Video Games terbaik versi Spike VG Award. Selain itu, penjualan games ini di dunia telah mencapai multi platinum, dari serial pertamanya 1997 sampai serial terakhir pada 2009. Multi platinum alias terjual jutaan kopi CD/DVD. 
Pertanyaan pasti muncul. Mengapa game sejenis GTA ini bisa diproduksi dan cukup digemari? Hal yang paling bisa dimaklumi adalah, rasa bosan yang menghinggapi para penikmat dan penggila game. Mereka bisa jadi merasakan kebosanan yang amat sangat terhadap variasi game yang hanya itu-itu saja. GTA dianggap revolusioner. Oleh karena itu, permainan ini cukup banyak digemari.

GTA - Liberty City MemperkenalkanTommy Vercetti

Di Liberty City, yang diperkenalkan dari games versi pertama GTA, hingga versi ketiga GTA:Vicecity adalah peran Tommy Vercetti. Seorang begundal keturunan Italia yang hidup di jalanan Liberty City dan hobinya mencuri mobil.
Dalam GTA diceritakan bahwa suatu ketika Tommy berkerja di bawah arahan gembong Mafia Italia Sonny Ferreli untuk membuat terobosan hidup, naik pangkat dari penjahat kelas teri, menjadi penjahat kakap. Tommy diminta membunuh pesaing bisnis Sonny, meliputi banyak gembong penjahat kelas kakap. Tentu saja aksi itu berbuah ganjaran bagi Tommy, yang dipenjarakan 17 tahun karena membunuh.
Ketika dibebaskan, pada latar games Vicecity di GTA, Tommy bukannya bertobat tapi ia malah makin sesat. Di Vice City, Tommy lepas dari cengkeraman Ferreli dan membuat jaringan kejahatan sendiri. Sampai akhirnya di ujung cerita, Sonny yang marah berhasil dia bunuh. Hal ini dilakukannya untuk mengukuhkan posisinya di Vice City, dan terlepas dari gangguan para Mafia Italia di Liberty City.
Pada serial GTA selanjutnya diperkenalkan banyak tokoh jahat, selain Tommy. Namun tetap tokoh Tommylah yang merupakan tokoh popular bagi penggemar games ini.

GTA - Role Playing Games Terbaik

Di luar kesesatan yang diarahkan oleh games ini kepada para penikmatnya. GTA memang games yang baik secara kualitas teknis. Pengerjaannya disusun dengan serius. Pihak pengembang games, Rockstar North, benar-benar mencoba membuat mahakarya Role Playing Games yang realis.
Keseriusan itu bahkan menyertakan bintang-bintang terdepan Hollywood dan peraih piala Oscar untuk mengulih suara setiap tokoh yang ada di games GTA ini, misalnya Ray Liotta, William Fitchner, Samuel L. Jackson, Lee Majors, Denis Hooper, Burt Reynolds, James Woods, Garey Busey, bahkan artis porno asli seperti Jenna Jameson pun diikutsertakan.
Jalan ceritanya dalam game GTA ini dibuat riil. Mengikuti arahan kultur yang telah terjadi di dunia kejahatan Amerika Serikat sebelumnya. Dan meniru beberapa karya pop kultur yang terkenal, seperti dalam kisah Scarface, Miami Vice, the Untouchable, the Godfather, SWAT, atau Dragnet.
Kualitas suaranya begitu riil. Gerakan RPG-nya serta visualnya rapi dan halus.GTA memang diciptakan dengan konsep dan kualitas yang bagus. Tapi sekali lagi, permainan ini sangat tidak dianjurkan bagi anak-anak.

Artikel Terkait:

Posting Komentar

Terima kasih telah mampir di blog saya. Silahkan tinggalkan komentar sobat. Harap menggunakan kata yang baik dan sopan, komentar akan muncul jika sudah disetujui.
Mohon maaf bila saya terlambat merespon komentar sobat, saya tidak bisa selalu memantau blog ini.